CARA TERAPI UNTUK PENGOBATAN SAKIT STROKE PART 1
CARA TERAPI UNTUK PENGOBATAN SAKIT STROKE |
Sakit stroke mungkin sudah banyak pembaca menjumpai orang yang terkena sakit ini. Bahkan biasanya orang yang sakit stroke menderita cukup lama. Bisa bertahun – tahun tidak sembuh. Bahkan setelah di rawat di rumah sakit cukup lama banyak yang tidak berhasil mendapatkan kesembuhan. Dan biasanya orang yang sakit stroke menghabiskan banyak kekayaan untuk mendapatkan kesembuhan tapi hanya sedikit orang yang mampu memperoleh kesembuhan yang di harapkan.
Namun jangan kuatir di sini akan
saya jelaskan tentang cara terapi untuk pengobatan sakit stroke yang telah saya
lakukan untuk pasien yang sakit stroke selama masih aktif di klinik thibbun
nabawi. Cara terapi untuk pengobatan sakit stroke ini alhamdulillah sudah banyak
yang tertolong sembuh. Sebenarnya terapi
yang di lakukan tidaklah rumit. Hanya membutuhkan ketelitian dan kesabaran
insyaAllah yang sakit stroke dapat segera sembuh.
Adapun cepat atau tidaknya orang
yang sakit stroke segera memperoleh kesembuhan tergantung dari kesabaran dan
ketelitian serta mental orang yang sakit. Semakin semangat dan semakin dia
ikhlas menjalani InsyaAllah kesembuhan juga akan segera di dapatkan.
Sebelumnya untuk mengetahui
tentang penjelasan sakit stroke lebih mendetail silahkan di baca materi pembahasannya
di SAKIT STROKE DAN GEJALA SERTA PENCEGAHANNYA. Di materi yang sekarang saya
hanya akan menjelaskan cara terapinya saja.
Yang pertama yang perlu di
perhatikan dalam terapi untuk pengobatan sakit stroke adalah mental. Untuk
mengatasi hal ini saya biasanya memakai terapi yang sering saya sebut sebagai
terapi hati. Caranya yaitu menggunakan konsep ikhlas tawakal dan bersyukur.
Ikhlas dalam hal ini maksudnya
adalah ikhlas menerima penyakit yang sedang di derita ada dalam tubuhnya. Ini
semua merupakan wujud dari ujian dari yang maha kuasa apabila ujian ini tidak
di terima atau di tolak artinya tidak akan pernah lulus dari ujian yang di
berikan oleh Allah sebagai penguasa alam semesta. Dan apabila tidak lulus ujian
maka penyakit yang sedang di alaminya belum waktunya untuk mendapatkan jalan
kesembuhan. Untuk itulah maka yang pertama yang harus di lakukan adalah ikhlas
menerima penyakit itu ada dalam dirinya dengan hati ikhlas karena itu merupakan
ujian dari Allah sebagai penguasa alam semesta.
Dengan menerima penyakit tersebut
dengan ikhlas artinya yang sedang sakit stroke tidak boleh mengeluh, tidak
boleh marah – marah, tidak boleh mencaci, tidak boleh mencela, tidak boleh
melakukan tindakan emosial apapun yang pada dasarnya akan berdampak pada
semakin parahnya penyakit yang di derita. Akan tetapi yang harus di lakukan
adalah bersikap tenang dan berfikir lebih dingin untuk menjalani terapi guna
mendapatkan kesembuhan dan yakin bahwa Allah akan segera memberinya jalan
keluar dari ujian yang di hadapinya.
Yang kedua adalah tawakal.
Maksudnya menyerahkan semua dari Allah kepada Allah. Maksudnya penyakit yang
sedang di derita di berikan oleh Allah sebagai ujian dan untuk kesembuhannya
kembalikan kepada Allah sebagai Dzat yang mampu menyembuhkan segala penyakit
tanpa meninggalakan penyakit. Akan tetapi tawakal yang di maksud bukan berarti
diam tanpa usaha/ ikhtiar mencari jalan kesembuhan. Hanya diam di rumah tanpa
usaha mencari kesembuhan dan hanya mengharapkan kesembuhan itu adalah mimpi.
Tawakal itu di lakukan adalah
setelah melaksanakan apa yang telah di perintahkanNya. Yaitu dalam firmannya
bahwa Allah tidak akan merubah nasib suatu kaum sehingga kaum itu berusaha
merubah nasibnya sendiri. Memang benar kesembuhan datang dari Allah swt akan
tetapi manusia di beri tugas oleh Yang Maha Kuasa untuk mencari jalan keluar
dari penyakit yang di deritanya. Jadi harus berusaha mencari jalan kesembuhan
semaksimal mungkin sebisa apa yang bisa di lakukan dengan penuh semangat dan
penuh keyakinan tanpa mengenal putus asa. Karena ketika usaha yang kita lakukan
belum berhasil dan sudah berputus asa artianya juga gagal dalam menjalani ujian
yang berarti tidak lulus dan kesembuhan belum waktunya di dapatkan. Maka dari
itu jangan pernah berputus asa dalam menjalankan terapi terus lakukan dengan
semangat sebagai wujud usaha dalam menjalankan apa yang telah di perintahkanNya
dan berserah diri terhadap ketentuanNya. Selanjutnya setelah semua usaha yang
di lakukan serahkan jalan kesembuhan kepadaNya. InsyaAllah kesembuhan akan
segera di peroleh.
Terapi hati yang terakhir adalah
bersyukur. Bersyukur atas semua nikmat
yang telah Allah berikan kepada kita. Selama hidup manusia sudah banyak di beri
nikmat yang tidak terhitung jumlahnya yang tidak mungkin dapat kita hitung atau
kita sebut satu – persatu karena banyaknya nikmat yang telah di berikan
olehNya. Sedang saat sakit itu artinya ada sedikit nikmat saja yang di cabut
oleh Allah swt. Sedangkan nikmat yang lain yang masih di berikan oleh Allah swt
masih jauh lebih banyak. Maka harus tetap bersyukur kepadaNya meski sedang
terkena sakit stroke.
Selain itu masih banyak yang lain
yang menderita penyakit yang lebih berat dan lebih menyakitkan dari pada sakit
stroke yang di deritanya. Maka harus di yakini bahwa sesakit apapun sakit
stroke yang di alaminya masih banyak yang lain yang lebih susah dari padanya.
Jangan merasa karena sakit stroke yang di alaminya merasa menjadi orang paling
susah di dunia. Merasa menjadi orang paling menderita di dunia. Merasa menjadi
orang yang tidak di sayang oleh Allah swt. Akan tetapi harus yakin bahwa semua
itu ujian yang datang dariNya. Apabila di beri ujian berarti di sayang olehNya
sedangkan apabila sudah lulus ujian dariNya akan ada hadiah besar yang akan di
terimanya. Dan perlu di ingat sakit itu hanya sebagian nikmat saja yang di
cabut tidak semua nikmat.
Apabila sudah bisa menjaga hati
menerapkan semua terapi hati yang saya maksud di atas yaitu ikhlas tawakal dan
bersyukur artinya sudah bisa bersabar dalam menghadapi ujianNya. Dengan sabar yang di lakukannya berarti sudah
lulus ujian dengan begitu hanya tinggal menunggu jalan kesembuhan itu di
berikan olehNya. Kenapa begitu? Karena dengan lulus ujian berarti ujian sudah
tiak perlu ada lagi. sedang sakit stroke yang di alami adalah ujian dariNya.
Apabila ujian sudah lulus berarti sakit stroke yang merupakan ujianNya berarti
sudah tidak perlu ada lagi berarti sudah saatnya jalan kesembuhan itu datang.
Adapun wujud terapi yang perlu di
lakukan seperti yang di maksud dalam penjelasan tawakal di atas yaitu sebagai
wujud usaha mencari jalan kesembuhan adalah bekam dan juga terapi herbal.
Setelah hati bisa ikhlas tawakal dan bersyukur teapi yang selanjutnya adalah bekam baca pada artikel yang berjudul TITIK BEKAM PENYAKIT STROKE.
Setelah hati bisa ikhlas tawakal dan bersyukur teapi yang selanjutnya adalah bekam baca pada artikel yang berjudul TITIK BEKAM PENYAKIT STROKE.